Cara Bijak Memesan Seragam Kerja

seragam kerja
Seragam Kerja Rumah Sakit
Pemesanan Cepat
Hubungi 0821-2631-3043
Pin BB 24F0D347

Seragam kerja adalah salah satu kebutuhan penting bagi perusahaan modern. Tidak hanya perusahaan besar saja, banyak pedagang ritel kecil-kecilan saat ini yang sudah mewajibkan karyawannya untuk menggunakan seragam kerja. Bagi perusahaan skala UKM seperti ini, pakaian seragam kerja sangat membantu dalam menaikkan citra bisnis mereka dimata pelanggan. Buat Anda yang ingin memesan seragam kerja untuk pertama kalinya, ada baiknya memperhatikan tips-tips berikut:

  • Sebelum memesan seragam kerja, pastikan dulu peruntukannya. Apakah yang akan dibuat itu seragam kerja dalam ruangan, luar ruangan, dipakai di lokasi pabrik, lokasi tambang, lokasi proyek, atau dipakainya di dalam ruang kantor.
  • Pertimbangkan pula orang yang akan memakai seragam yang hendak dipesan. Pakaian seragam tukang parkir berbeda dengan seragam kerja karyawan tambang. Seragam karyawan hotel berlainan pula dengan seragam kerja restoran. Ini menyangkut soal disain dan pilihan bahannya.
  • Kalau peruntukan pemakaian dan orang yang akan memakainya sudah dipertimbangkan, Anda bisa masuk ke tahap berikutnya: Membuat disain. Untuk urusan disain pakaian seragam yang akan dipesan ini, bisa Anda kerjakan sendiri jika memang menguasai aplikasinya seperti Coreldraw atau Photoshop, paling tidak fungsi-fungsi dasarnya. Atau, Anda bisa mencari jasa disain di sekitar tempat Anda dan minta dibuatkan gambar pakaian seragam yang Anda inginkan. Tidak mahal kok ongkosnya, dan bisa selesai dalam waktu 1 hari. Yang penting adalah: buat/pesan gambar beberapa model pakaian seragam (jangan hanya 1 model), supaya Anda memiliki alternatif yang paling sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
  • Setelah selesai menyiapkan disain pakaian sergamnya, Anda pilih satu atau dua yang paling cocok. Berikutnya, tetapkan jumlah pakaian seragam yang dibutuhkan serta ukurannya (S, M, L, XL, XXL). Selanjutnya hubungi perusahaan jasa konveksi yang Anda percaya. Kalau Anda memilih Konveksi Seragam Bandung

Hubungi Customer Service kami
0821-2631-3043
Pin BB 24F0D347

  • Konsultasikan disain yang sudah Anda miliki dengan perusahaan jasa konveksi dan minta saran-sarannya untuk penyempurnaan pilihan disain Anda.
  • Buat kesepakatan dengan perusahaan jasa konveksi tentang disain yang dipilih, bahan, warna, cara pembayaran dan tenggat waktu penyelesaian pesanan Anda.
  • Kirim/serahkan disain Anda ke perusahaan jasa konveksi. Untuk Konveksi Seragam Bandung, kirim via email ke:
afrizal.biz@gmail.com
  • Tunggu pesanan Anda selesai & jangan lupa sekali-sekali hubungi perusahaan jasa konveksinya untuk memonitor pengerjaan pesanan pakaian seragam Anda.

Demikian beberapa tips Cara Bijak Memesan Seragam Kerja yang bisa kami berikan saat ini. Semoga bermanfaat.